banner 728x250

Dinkes Koltim Bahas Stunting Urusan Bersama Pusat dan Daerah

banner 120x600
banner 468x60
Suasan rapat bersama Dinkes Provinsi Sultra dan Koltim dalam agenda membahas peran bersama penyusunan kegiatan prioritas intervensi sensitif dan spesifik stunting. Foto: Uky/ SH.

UNAAHA, SULTRA HEADLINE.COM. Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), bersama Dinkes Kolaka Timur (Koltim) menggelar pertemuan , Selasa (17/11/2020) di lapangan Futsal Andika Desa Orawa. Pertemuan itu juga melibatkan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Pertemuan itu merupakan agenda penyusunan kegiatan prioritas intervensi sensitif dan spesifik stunting melalui pemanfaatan data surveilas gisi berbasis masyarakat. Sebagai lokus stunting di daerah Koltim.

banner 325x300

Dalam sambutannya saat membuka acara tersebut, Kepala Dinas (Kadis) Dinkes Koltim, Barwik Sirait M mengatakan, bahwa masalah pencegahan stunting adalah masalah global yang perlu mendapat perhatian serius di seluruh daerah, dan tidak terkecuali di wilayah Koltim.

Dikatakanannya, stunting merupakan kondisi gagal pertumbuhan pada anak (pertumbuhan tubuh dan otak) akibat kekurangan gizi dalam waktu yang lama. Dan Dinkes setempat berkomitmen mendukung program pengentasan stunting di daerah Koltim ini.

“Dan untuk melakukan pencegahan terhadap stunting ini. Perlu peran bersama oleh semua pihak , mulai dari jenjang pemerintahan di tingkat pusat sampai provinsi dan kabupaten / kota,” terangnya. (B)

Penulis : Uky
Editor : Ibas

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.