banner 728x250
Konawe  

Pembangunan Waduk di Konawe , NGO: Stakeholder Harus Pro Itu Proyek Nasional

banner 120x600
banner 468x60

UNAAHA , SULTRA HEADLINE.COM. Aliansi Masyarakat Kabupaten Konawe menuntut pihak Aparat Penegak Hukum (APH) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) serta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) agar mendukung percepatan Proyek Strategis Nasional pembangunan waduk Ameroro yang sementara berjalan.

Hal itu disampaikan langsung oleh Bupati LIRA, Satriadin saat aksi damai di depan Gedung DPRD Konawe pada Kamis (7/10/2021). Dirinya berharap APH, DPRD, dan Pemkab mendukung Percepatan Proyek Strategis Nasional yakni pembangunan waduk di Kecamatan Ameroro, Konawe dan itu sesuai instruksi Presiden nomor 1 tahun 2016.

banner 325x300

Bahkan, ia meminta kepada aparat penegak hukum tak segan segan menindak oknum-oknum yang mencoba menghalang-halangi proyek strategis tersebut.

“Kami meminta agar seluruh aparat lebih mengedepankan proses hukum kaca mata kuda atas penggunaan material yang dianggap  beberapa teman-teman LSM menilai Ilegal,” ungkapnya.

Sementara itu, aksi yang sama juga dilakukan oleh Konsorsium NGO Konawe bersama masyarakat lingkar tambang pasir di depan gedung DPRD Konawe.

Sumantri, Koordinator Lapangan Konsorsium NGO Konawe, mengatakan pihaknya bersama seluruh penambang pasir sangat mendukung pembangunan waduk. Karena degan adanya pembangunan tersebut, penambang pasir lokal di Konawe dapat penyuplai pasir mereka di proyek strategis itu.

“Kami perlu sampaikan, lahirnya Waduk di Ameroro, memang sangat penting, karena mempunyai banyak asas manfaat,” ujarnya.

Masih kata Sumantri, salah satu asas manfaat dari waduk tersebut adalah dapat mencegah terjadinya banjir, serta dapat menyuplai air sehingga pada saat musim kemarau. Sehingga petani tidak kesulitan air. Selain itu, juga digunakan pula sebagai pembangkit listrik sehingga akan menambah penghasilan di daerah khususnya di Kabupaten Konawe.

“Saya berharap tidak perlu lagi ada riak-riak sehingga pembangunan waduk dapat selesai sesuai dengan waktu yang ditentukan,” tutupnya. (B)

Penulis : Red

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.