banner 728x250

Beras Kemasan Konawe untuk ASN Segera Dilaunching

banner 120x600
banner 468x60

UNAAHA.SULTRAHEADLINE.COM. Program tunjangan beras yang diperuntukkan untuk Aparatur Negeri Sipil (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) selangkah mulai terwujud.

Hal ini ditandai saat Kepala Perum Bulog Konawe, Yusran Yunus memperlihatkan contoh beras kemasan yang bakal didistribusikan untuk ASN, kepada Wakil Bupati (Wabup) Konawe, Gusli Topan Sabara, Selasa (25/05/2021) di ruang kerjanya.

banner 325x300

Kegiatan ini juga turut dihadiri Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe, H.Ardin, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jahiuddin serta Kepala Bagian Humas dan Protokoler Sekretariat Daerah (Setda) Konawe, Sukri Nur.

Kabulog Yusran Yunus mengatakan, program yang dicanangkan Pemkab Konawe merupakan salah satu gerakan untuk mencintai produk-produk lokal. Serta ini juga salah satu upaya dalam mensejahterakan para petani di Konawe.

“Kami yakin dengan terobosan yang dilakukan Pemkab, tentu akan memberi dampak yang positif, baik terhadap pengembangan sektor pertanian maupun bagi kesejahteraan petani setempat,” terangnya.

Yusran menyampaikan, beras kemasan yang diberi nama Beras Konawe ini merupakan beras jenis premium yang dikemas dalam karung kecil ukuran 10 kilo gram.

“Hari ini kita perlihatkan contohnya kepada bapak wakil Bupati, jadi selanjutnya tinggal menunggu Peraturan Bupati (Perbup) nya saja, selanjutnya akan dilaunching,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Gusli mengatakan, penyediaan beras bagi ASN merupakan gerakan nyata dalam meningkatkan kesejahteraan petani di Konawe. Sebab, melalui gerakan inilah hasil produksi pertanian di Konawe bisa mulai terserap secara optimal.

“Program ini juga memberikan nilai tambah yang diperoleh bagi petani. Pasalnya, gabah yang dihasilkan petani bisa langsung diproduksi menjadi beras kemasan,” kata Mantan Ketua DPRD Konawe itu.

Dikatakannya, seperti yang dijelaskan Bapak Bupati Kery, jika Perbup program ini tengah diupayakan dan sementara dirancang bagian Biro Hukum, dan mudah-mudahan segera terealisasi secepatnya.

Penulis: Dedy/SH

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.