banner 728x250
Pemilu  

Besok Pengiriman Tahap Dua, KPU Konawe Bakal Terima Logistik Kotak Suara

banner 120x600
banner 468x60
Kordiv Sosialisasi , Parmas dan SDM KPU Konawe, Andi Zulfadli saat ditemui di gudang logistik pemilu 2024 di Kelurahan Ambekairi, Kecamatan Unaaha, Senin (30/11/2023).

UNAAHA, BKK- menjelang hari pemilihan umum (pemilu) yang bakal dilaksanakan pada Februari 2024 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Konawe mulai mempersiapkan logistik pemungutan suara. Hal itu dikatakan Koordinator Devisi (Kordiv) Sosialisasi , Parmas dan SDM KPU Konawe, Andi Zulfadli saat ditemui di gudang logistik KPU Konawe di Unaaha, Senin (30/10).

Dikatakannya, saat ini tahapan pengiriman logistik ke KPU kabupaten/ kota sudah mulai berjalan, termasuk untuk daerah Konawe . Diantara item perlengkapan pemungutan suara yang telah diterima KPU Konawe yakni logistik berupa bilik pemungutan suara yang jumlahnya sebanyak 3.212 lembar.

banner 325x300

Bilik pemungutan suara yang tiba dalam kondisi baik. Dan telah disimpan  di pusat penyimpanan logistik untuk pemilu 2024, bertempat jalan Lakidende, Kelurahan Ambekairi ,Kecamatan Unaaha. Tempat ini dipastikan aman, katanya,  karena dijaga oleh pihak kepolisian dan staf sekretariat KPU setempat secara bergiliran.

“Proses pendistribusian logistik bilik suara ini merupakan tahap pertama . Kemudian untuk tahap selanjutnya , direncanakan Selasa  besok (31/10) , merupakan tahap pengiriman kedua untuk perlengkapan logistik pendukung pemungutan suara lainnya, yakni kotak suara, dimana rute pengiriman tiba melalui  pelabuhan  laut Torobulu, Konsel.  Kemudian KPU menjemput dan  membawa paket logistik itu ke Konawe,” paparnya.

Terkait dengan itu, ia belum bisa memastikan tentang berapa jumlah kotak suara yang akan tiba ke Konawe. Karena logistik kotak suara baru akan dicek jumlah dan kondisi fisik sebelum KPU melakukan serah terima barang.

Sedangkan untuk pengiriman logistik surat suara , kata dia, KPU Konawe masih harus menunggu , karena nanti akan berproses setelah tahapan penetapan dan pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) anggota legislatif pemilu 2024 untuk wilayah Konawe.

Ia mengatakan, khusus untuk logistik kotak dan surat suara akan disimpan atau diamankan sementara di Gedung Wekoila , kompleks perkantoran Pemda Konawe, di Kelurahan Inolobunggadue Kecamatan Unaaha.

Gedung tersebut akan menjadi  tempat alternatif penyortiran dan pengepakkan kotak dan surat suara serta formulir lainnya. Adapun setelah proses penyortiran dan pengepakkan ini dirampungkan oleh staf sekretariat KPU setempat, maka logistik tersebut akan dipindahkan di pusat penyimpanan logistik KPU, jalan Lakidende, Kelurahan Ambekairi ,Kecamatan Unaaha. Tempat ini yang nantinya menjadi pusat pendistribusian seluruh logistik pemungutan suara di seluruh kecamatan di Konawe.

Dikesempatan itu, ia mengatakan, terlepas oleh Bawaslu yang ditunjuk langsung oleh negara untuk pengawasan kepemiluan, namun perlu kiranya seluruh elemen masyarakat dapat ikut andil sesuai peranannya dalam hal pengawasan proses kepemiluan. Termasuk dalam tahap pendistibusian logistik. Karena melalui adanya keikutsertaan dan kepedulian dalam mengawasi proses kepemiluan ini, secara otomatis juga telah berpartisipasi untuk mewujudkan suksesnya pesta demokrasi yang sesuai dengan harapan bersama.

Penulis : Ibas

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.