banner 728x250

Ali Mazi Imbau Pembangunan Daerah Harus Sinergis Dengan Provinsi

Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi saat melantik Kery Saiful Konggoasa dan Gusli Topan Sabara sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Konawe periode 2019-2023. Dilantik serentak dengan Walikota dan Wakil Walikota Baubau. Foto: Doc/SH.
banner 120x600
banner 468x60
Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi saat melantik Kery Saiful Konggoasa dan Gusli Topan Sabara sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Konawe periode 2019-2023. Dilantik serentak dengan Walikota dan Wakil Walikota Baubau. Foto: Doc/SH.

KENDARI, SULTRA HEADLINE. COM–Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi resmi melantik Kery Saiful Konggoasa dan Gusli Topan Sabara sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Konawe periode 2019-2023. Dilantik serentak dengan Walikota dan Wakil Walikota Baubau.

Gubernur Ali Mazi dalam sambutannya meminta, kepada kepala daerah yang baru dilantik ini agar dalam menjalankan tugasnya sebagai pemimpin daerah. Dan dapat mensinergikan kebijakan dan program pembangunannya dengan pemerintah provinsi.

banner 325x300

Dikatakan, sebagai induk daerah administrasi, Pemprov perlu membina daerah/kabupaten supaya dapat saling melangkah bersama mewujudkan cita-cita bangsa yakni menciptakan pembangunan dan kesejahteraan yang merata, adil dan berkelanjutan.

“Kita perlu melangkah bersama membangun daerah Sultra. Sehingga masing-masing kabupaten/ kota di Sultra perlu mengoptimalisasikan pembangunan di daerahnya,” jelasnya. (B)

Penulis: Dwi
Editor: Redaksi

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.